Seperti yang telah kita ketahui, Google adalah mesin pencari terbesar di dunia internet. Jika Anda ingin menggunakan internet untuk meraih keuntungan, Anda seharusnya menggunakan Google. Google Adwords adalah solusi Google dimana Anda bisa pasang iklan gratis dan hanya dikenakan biaya setelah iklan Anda di klik. Google Adwords akan membuat marketing online Anda jauh lebih mudah karena berpotensi membawa kunjungan website yang besar dengan kata kunci yang tepat.
Sampai dengan hari ini, banyak orang yang ragu apakah Google Adwords cocok untuk bisnis mereka dan apa saja keuntungan beriklan Google Adwords dibandingkan jenis iklan lainnya. Mari kita simak 12 alasan mengapa Anda harus beriklan di Google Adwords.
1. Biaya Awal Kecil
Ini adalah salah satu alasan orang mulai menggunakan Google Adwords. Anda hanya perlu menyiapkan budget iklan yang sedikit untuk membuat akun Google Adwords. Mulai dengan Rp 200.000,- Anda bisa membuka tawaran atas kata kunci terbaik di bisnis Anda. Iklan akan tampil ketika orang mengetikkan kata kunci tersebut di mesin pencari Google. Saldo Anda hanya akan berkurang ketika ada orang yang meng-klik iklan Anda, jika tidak ada iklan yang di klik, maka Anda beriklan gratis di Google. Enak, kan?
2. Budget Fleksibel
Kendali budget iklan sepenuhnya di tangan Anda. Anda yang mengatur berapa biaya iklan yang Anda alokasikan untuk Adwords tiap bulannya.
3. Kontrol Biaya Per Klik
Kontrol besarnya biaya yang rela Anda bayar untuk satu kata kunci. Kendali biaya sepenuhnya ada di tangan Anda.
4. ROI (Return of Investment) Tinggi
Google Adwords meningkatkan kunjungan website, hal ini berarti potensi bisnis (klien, pembeli, customer) Anda juga meningkat. Dengan pengaturan kampanye yang efektif, perhitungan biaya iklan dibandingkan keuntungan bisnis Anda akan semakin tinggi.
5. Kunjungan Berkualitas
Salah satu keuntungan istimewa Google Adwords adalah pengujung website Anda berkualitas (cenderung ingin membeli/menggunakan). Mengapa? Karena iklan Anda hanya tampil kepada orang yang sedang mencari atau membutuhkan barang/jasa/bisnis Anda.
6. Kontrol Lokasi
Anda bisa mengatur untuk menampilkan iklan di lokasi tertentu. Lokasi ini meliputi negara, provinsi, kota, dan wilayah. Dengan pengaturan lokasi, maka tingkat kunjungan dan penjualan akan meningkat dan tentunya hal ini akan meningkatkan citra bisnis Anda.
7. Kontrol Bahasa Iklan
Anda bisa mengatur bahasa iklan yang ditampilkan untuk lokasi tertentu. Hal ini tentunya akan meningkatkan tingkat kunjungan dan penjualan bisnis Anda dari orang yang menggunakan bahasa tersebut.
8. Kunjungan Instan
Google Adwords menampilkan iklan Anda di halaman 1 secara instan. Artinya iklan website Anda langsung tampil di halaman pertama (1) pencarian Google atas kata kunci dan iklan yang berkaitan, yang mana hal ini pastinya meningkatkan klik, kunjungan website Anda, dan pada akhirnya akan meningkatkan penjualan Anda. Anda tidak perlu menunggu posisi website naik secara natural seperti ketika menggunakan teknik SEO.
9. Melacak dan Meningkatkan Kesuksesan
Dengan Google Adwords bersama Google Analytics, Anda bisa melihat laporan atas kata kunci – kata kunci yang berdampak pada bisnis Anda. Nantinya Anda akan bisa menentukan langkah ke depan apakah akan memakai kata kunci – kata kunci tersebut kembali atau tidak. Ketika satu kata kunci hasilnya bagus, mungkin Anda bisa menaikkan tawaran atas kata kunci tersebut dan mengunci kesuksesan bisnis Anda. Sebaliknya, kata kunci yang kurang membawa keuntungan atau kunjungan, bisa Anda hapus atau turunkan harga tawarannya.
10. Saran Kata Kunci Yang Pencariannya Tinggi
Google Adwords Partner dapat menyarankan daftar kata kunci yang lebih cenderung berpotensi menghasilkan penjualan.
11. Meningkatkan Kesadaran Merk
Jika iklan website Anda sering muncul di halaman atas, hal ini akan meningkatkan tingkat kesadaran merk (branding) bisnis Anda. Mengapa? Karena orang melihat website Anda sebagai web yang popular dan hal ini membuat orang tidak ragu membeli/menggunakan bisnis Anda untuk yang kedua kalinya.
12. Kalahkan Kompetitor
Bisnis modern saat ini mulai mengetahui tentang dahsyatnya online dan digital marketing. Namun banyak pula pebisnis ini masih ragu atau kurang mengerti caranya, jadi ini saatnya Anda mengalahkan kompetitor Anda dengan menggunakan Google Adwords lebih dulu. Hal ini akan memastikan bisnis Anda selalu teratas di mesin pencari, memastikan website bisnis Anda mendapatkan lebih banyak kunjungan dari website kompetitor bisnis Anda, dan memastikan tingkat penjualan bisnis Anda lebih baik dari kompetitor. Bisnis yang belum melirik online dan digital marketing akan ketinggalan, jangan sampai ini terjadi pada bisnis Anda. Hubungi Oasis Me, Jasa Google Adwords Partner Resmi di Indonesia sekarang!
Kini saatnya Anda menampilkan bisnis Anda di internet kepada orang yang tepat, di waktu yang tepat saat orang itu sedang membutuhkan bisnis Anda.
Simak pula, Jurus Memilih Jasa Adwords yang Tepat.
Optiscore merupakan perkiraan seberapa baik kinerja akun Iklan Google Anda. Anda dapat dengan mudah memanfaatkan…
Optiscore merupakan perkiraan seberapa baik kinerja akun Iklan Google Anda. Anda dapat dengan mudah memanfaatkan…
Tahun 2020 telah tiba dan saatnya membuat checklist selama 1 tahun (goal). Di artikel ini,…
Beberapa dari kalian pemilik usaha/pebisnis kecil jika memiliki modal 1juta untuk memasarkan bisnis Anda, mungkin…
Kecepatan situs merupakan hal yang penting bagi orang-orang memiliki website. Jika website Anda lama untuk…
Adalah harga cadangan untuk iklan Anda. Jika tawaran Anda lebih rendah dari ambang, iklan Anda…